Nak, jika berbicara keinginan..
Ya, dunia terasa tidak pernah cukup untuk digapai..
Semua kesenangannya..
Semua bayang bayang keinginan yang selalu dan akan selalu membuatmu invin menggapainya..
Selalu ada keinginan untuk berbuat ini..
ada ingin untuk mencapai ini..
merasa kurang untuk ini..
berandai andai untuk mendapat ini dan itu..
Ya..Dunia seperti kamu meminum air dari laut..
Ketika mendapatkan apa yang akan kamu gapai..malah semakin haus..
Haus pencapaian..
Haus pujian..
Haus pengakuan..
Haus kepuasan..
Haus kesenangan..
Kenapa Alloh menciptakan dunia yang seperti ini..
Segala sandiwaranya yang melalaikan..
Membuat kita berambisi..
Ya..tetapi Alloh tidak lupa memberikan solusinya..
Alloh memberi kunci agar hidup di dunia tetap menyenangkan tetapi tidak melalaikan..
Ingat Syukur..
Ingat Batas..
Ingat Tujuan..
Ingat agar selalu bersyukur atas segala pencapaian..
Bersyukur telah mencapai apa yang orang lain capai...
Ingat batas pemutus kenikmatan dalam hidup..
Ingat ada kematian..
Hidup di dunia ini diberi batas yakni ketika nyawa dicabut dari tubuh..
Maka dari itu..
Ingat tujuan utama penciptaan manusia di bumi ini..
Menyembah Alloh dan Menggapai surga Alloh..
Bukan berarti kita harus melupakan dunia..
Ikhtiar selalu akhirat dan dunia..
Melakukan hal hal yang bisa menjadi pengantar diri kita ke Surga Alloh..
Mengerjakan amalan yang bernilai ibadah..
Mudah tidak? Tentu tidak..
Tetapi Bapak harap kamu ingat ini nak..
Dunia akan selalu membuat kita haus dan tamak..
Tetapi jika kamu mengingat tiga itu tadi..
In syaa Alloh, Alloh akan selalu membimbingmu..
Amiiin..
Komentar